Home » , » Manfaat Brokoli Untuk Diet Sehat Alami

Manfaat Brokoli Untuk Diet Sehat Alami

Siapa yang tak kenal brokoli, makanan yang satu ini menjadi makanan yang paling tidak disukai anak-anak hahahaha, tetapi di dunia perdietan brokoli selalu menjadi primadona karena kandungan nutrisinya sangat baik untuk kesehatan dan diet Anda. Saya bisa menurunkan berat badan saya salah satunya karena bantuan sayuran yang satu ini. Si hijau dengan nama latin Brassica oleracea varitalica ini merupakan sayur suku kubis-kubisan yang berasal dari laut tengah dan masuk ke Indonesia sekitar tahun 70-an (Waw… sudah lama sekali ya).

Dulu saat saya menjalani program diet, hampir setiap hari saya mengkonsumsi brokoli. Selain mudah ditemukan di berbagai warung makan, brokoli juga mudah dimasak ke dalam aneka jenis makanan. Cukup di goreng dengan sedikit minyak zaitun dan bumbu-bumbu khas Indonesia seperti garam, bawang putih, lada, dan saus tiram, brokoli ini siap dinikmati untuk dimakan dengan nasi merah ataupun ngemil. Kenapa brokoli bagus untuk diet Anda? Simak manfaat brokoli untuk diet sehat alami dibawah ini ya:

Manfaat Brokoli Untuk Diet Sehat Alami
  1. Mengandung Banyak Serat: Brokoli banyak sekali mengandung serat yang membuat perut kenyang lebih lama dibanding makanan yang tidak mengandung serat. Dulu saat menjalankan program diet saya mengkonsumsi sepiring brokoli saat makan siang, efeknya saya tidak merasakan lapar sampai sore hari. Brokoli sangat membantu program diet saya, dan sampai saat ini saya rutin untuk mengkonsumsi brokoli.
  2. Rendah Kalori: Brokoli merupakan salah makanan yang hampir tidak mengandung kalori, 100 gram brokoli hanya mengandung sekitar 34 kalori, kecil banget!!!! Jadi brokoli ini bisa kamu nikmatin sepuasnya sampai kenyang banget. Tapi ingat jangan sekali-kali brokoli ini kamu goreng karena minyak mengandung 90 kalori / 10 gram (1 sendok makan). Kalaupun ingin digoreng cukup di goreng cah dengan minyak zaitun secukupnya.
  3. Menurunkan Kolesterol: Seperti sayuran lainnya, brokoli juga dibekali kemampuan dalam menurunkan kadar kolesterol jahat dan lemak dalam tubuh kita. Itulah kenapa sayuran ini sangat baik dikonsumsi oleh kamu yang sedang dalam program penurunan berat badan.
  4. Menormalkan Kadar Gula Dalam Darah: Saat kita melakukan olahraga, sinyal tubuh pertama kali akan menghabiskan gula darah sebagai bahan bakar atau energi baru selanjutnya lemak kita yang dibakar. Jadi semakin tinggi gula darah dalam tubuh akan mengakibatkan sedikit lemak yang dibakar. Dengan mengkonsumsi brokoli akan membantu tubuh kita membakar lebih banyak lemak karena brokoli sudah bekerja sebagai penetral kadar gula dalam darah.
Tuh udah tau kan manfaat brokoli untuk diet sehat alami. Selain bagus untuk diet kamu, brokoli juga bermanfaat untuk kesehatan kamu, yaitu antara lain:
  1. Mencegah Kanker: Para ilmuan menyatakan bahwa brokoli memiliki sifat antikanker yang dapat mencegah perkembangan sel kanker seperti kanker payudara, kandung kemih, usus besar, dan kanker ovarium. Hal ini berkat kandungan fitokimia yang bernama indole dan isothiocyanate. Dan inilah yang disebut-sebut sebagai manfaat brokoli yang paling besar.
  2. Mencegah Penyakit Jantung: Penyakit jantung merupakan momok menakutkan bagi manusia di seluruh dunia. Namun, menurut penelitian dari Institute for Food Research di Norwich, Inggris berhasil melakukan penelitian bahwa brokoli banyak mengandung glucoraphanin dan mulai menyilangkan brokoli yang mengandung glucoraphanin hingga 2 sampai 3 kali jumlah normal. Dan diyakini bahwa senyawa itu dapat membantu mencegah penyakit jantung.
  3. Menjaga Kesehatan Kulit: Buat kalian para wanita pasti ingin memiliki kulit cantik, sehat dan terbebas dari segala permasalahannya. Dalam brokoli terdapat senyawa glucoraphanin, yang dapat membantu memperbaiki kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari atau proses penuaan. Selain itu, dapat membantu untuk memperbaiki jaringan kulit yang rusak dan membuat kulit yang sehat dan bercahaya. Secara umum, mengkonsumsi brokoli baik untuk proses doteksifikasi kulit. Vitamin C, beta-karoten dan vitamin B kompleks hadir di sayuran ini. Vitamin E di dalamnya sangat bagus untuk mempercepat proses regenerasi sel-sel kulit mati.
  4. Meningkatkan Kecerdasan: Brokoli memiliki vitamin C vitamin K, dan asam lemak omega-3 yang sangat baik untuk perkembangan otak. Ketiganya berfungsi untuk membangun kesehatan mental serta meningkatkan memori otak kita.
  5. Antioksidan: Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa brokoli merupakan sayuran dengan kandungan antioksidan yang paling tinggi di kastanya. Dengan tingginya kandungan vitamin C menjadikannya sebagai antioksidan kuat yang dapat menangkal radikal bebas. Brokoli juga memiliki kandungan flavonoid, karotenoid lutein, beta-karoten dan zeaxanthin yang tinggi, dan kesemuanya itu merupakan zat antioksidan yang akan menetralisir efek buruk radikal bebas dalam tubuh.
Bagi Anda yang ingin Hidup sehat dengan mudah kini ada makanan organik yang mudah di konsumsi dan memiliki banyak khasiat menyembuhkan dan meng idealkan derat badan, yuk baca dan share : Manfaat konsumsi MELILEA Greenfield Organic untuk kesehatan dan awetmuda anda

0 komentar:

Posting Komentar